Translate

Hujan Di Akhir Oktober

Hari ini tanggal 31 Oktober 2015 sehari sebelum memasuki bulan November akhirnya hujan turun di waktu sore. Rasanya lega setelah berbulan-bulan merasakan panas kering yang sangat gerah. Kelihatannya awal musim hujan segera dimulai.

Jika di musim kemarau yang lalu, kekeringan mendera begitu rupa sehingga menyebabkan beberapa wilayah mengalami kekurangan air bersih untuk kebutuhan hidup sehari-hari, bahkan lebih parah lagi pulau Sumatera dan Kalimantan dilanda kebakaran lahan dan hutan yang berkepanjangan.

Kabut asap begitu mengganggu aktifitas kehidupan sehari-hari warga di kedua pulau itu. Asap tebal menyelimuti keseharian masyarakat bahkan terbang sampai jauh ke luar negeri di Singapura dan Malaysia.

Semoga musim hujan benar-benar sudah datang agar asap dan kebakaran disana segera berlalu. Lalu sudah siapkah kita mengalami hujan terus selama beberapa bulan ke depan? Bagaimana jika terjadi banjir?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar